Melanjutkan studi S3 di Universitas Lampung

Maqolah arab mengatakan, carilah ilmu dari buayan sampai keliang lahat, dan carila ilmu sampai kenegeri China. Ditambah dengan pesan yang terdapat didalam Al-Quran, sebagaimana Allah Swt berfirman:

“Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. QS. Ar-Ra’d Ayat 11

Dua maqolah arab ditambah ayat quran tersebut diatas,maka  penulis terlecuti dan termotivasi, bahwa dalam rangka menyempurnakan  hidup agar lebih berkualitas, maka sudah seharusnya setiap muslim harus meningkatkan keilmuannya, baik dunia maupun akhirat.   Dan jika kita ingin Bahagia di dunia maka dengan ilmu, jika kita ingin Bahagia di akhirat maka juga dengan ilmu dan jika ingin Bahagia keduanya harus dengan ilmu.

Dalam jenjang akademik, seorang guru harus lulus, S1 agar bisa mengikuti sertifikasi (PPG), kalau bisa melanjutkan  S2, karena seorang guru dituntut untuk selalu melakukan  inovasi dalam pembelajaran agar peserta didik juga berkembang dari segi wawasan maupun skill yang disesuaikan dengan bidangnya masing-masing.

Yang terpenting jika kita  bertambah ilmu maka seharusnya juga akan semakin dekat kepda yang memberik ilmu yaitu Allah Swt, bukan tambah sombong, kerena kesombongan hakekatnya adalah karakter iblis yang bersarang didalam dada manusia. Jika kita terlusuri dengan nilai spiritual dan social sejatinya manusi akan selalu Bahagia jika mereka bermanfaat bagi orang lain.

Begitupula dengan orang yang berilmu maka dengan kemampuan ilmunya membuat mereka dekat dengan Allah,  dan mengajarkan juga kepada manusia, secara Ikhlas dan profesional. Sesuai dengan hadits nabi yang berbunyi:

Artinya:

Dari Abu Hurairah r.a. berkata, Rosulullah Saw. bersabda: ”Apabila ‘anak Adam itu mati, maka terputuslah amalnya, kecuali (amal) dari tiga ini: sedekah yang berlaku terus menerus, pengetahuan yang d manfaatkan, dan anak sholeh yang mendoakan dia.” (HR Muslim)

Belajar dari pernyataan diatas maka penulis dengan pertolongan Allah, alhamdulillah mendapatkan  Beasiswa melanjutkan program Doktor (S3) di Universitas Islam Lampung, awalnya tidak percanya karena melihat nominalnya untuk mengambil program doctor yang tertulisa didalam brosur adalah sejumlah dua ratus sebelas juta, angka yang sangat pantastik, melihat uang penulis dengan status guru KKI impossible, namun ternyata  Allah memiliki jalan sendiri agar penulis bisa melanjutkan strata 3 ( Doktor), melalui Organisasi, qodarullah penulis saat ini menjadi ketua AGPAII DKI Jakarta,  maka yang mendapatkan beasiswa hanya pengurus inti dari DPW AGPAII se Indonesia. Alhamdulillah.

Untuk masuk ke Universitas Islam lampung tidak semuda  kita langsung masuk, tapi ada tahapan yang harus dilewati,  tepatnya hari sabtu, 29 Februati 2024,  telah diadakan  TPA dan tes akademik dengan soal 40  ditambah dengan soal Bahasa inggris dan Bahasa Arab,  sebagaimana jadwal tes terlampir:

 

Tes offline.

  1. Tes Psikotes Akademik Pukul 08:00 – 12:00 WIB.
  2. Tes Baca Al-Qur’an, Wawancara dan Proposal Desertasi Pukul 13:30 – 17:00 WIB.

Tes online

  1. Tes Psikotes Akademik Pukul 08:00 – 12:00 WIB link di bawah ini https://siakad.an-nur.ac.id/spmbfront/detail-pengumuman/77/tespmbs3
  2. Tes Baca Al-Qur’an, Wawancara dan Proposal Desertasi ( menunggu jadwal )

Materi Proposal yang di Ujikan : https://publuu.com/flip-book/4001/962061

Dilanjutkan tes  baca Al-Quran dan proposal desertasi  dengan penguji 1: oleh Prof. Dr. Suharto, MA sedangkan penguji II: Dr. Nurul Hidayati Murtafi’ah, M.Pd.I, berikut list daftar ujian doktor. Dan alhamdulillah ujian dinyatakan “Lulus” sebagaimana  infonya Terlampir.

BA Miswan

Semoga penulis bisa segera melanjutkan program Doktor ini secara tepat waktu.

About Miswan M.Pd

One comment

  1. Почувствовать себя сексуальным гигантом и забывать про любые условности в постели помогут проститутки из Москвы. Для них просьба клиента — закон, а главная миссия — полное удовлетворение самых смелых желаний. Найти лучших путан можно на сайте newswomanblog.win, где представлены сотни подробных анкет. В каждой указаны услуги, расценки и даны подробные фото девушек. Там же можно уточнить, где произойдет встреча с проституткой — в ее уютных апартаментах или она приедет по вызову в гости.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *