Dzikir artinya mengingat, dan dzikrullah adalah mengingat Allah, dengan kita selalu mengingatNya, maka hati kita akan tenang, sebagaimana hal ini telah dijelaskan didalam Al-Quran Surat Ar-Ra’d Ayat 28: yang Artinya: (yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram.
MTQ Al-Karim yang berlokasi di daerah condet tepatnya dekat Masjid Al-Khoirot, telah mengadakan pengajian Asmaul Husna yang dipimpin oleh KH. Ahmad Sanusi, dan Ustd. Rosid, dan dibantu oleh para Asatizd Al-Karim, kegiatan ini rutin dilakukan setiap 2 minggu sekali, dan telah di hadiri 50 jama’ah dari Al-Karim(3/2/24).
Sebelum pengajian Asmual husna di dahului oleh pembacaan Rotibul Athos, baru dilanjutkan dengan pengajian Asmul husna, yang tujuannya tidak lain adalah, agar hati kita selalu ingat kepada 99 sifat-sifat Allah, agar Cahaya didalam hati kita selalu bercahaya, dan bergetar ketika disebut namaNya, sebagai ciri – ciri dari orang yang beriman, karena banyak orang tidak menyadari bahwa jiwa, qolbu, otak, fisik semua butuh asupan giji dan nutrisi. Oleh karena itu sementara kita hanya sering memberikan makan secara fisik, tapi nutrisi hati dengan dzikir kepada Allah jarang sekali kita berikan, salah satu nutrisinya adalah selalu menyebut nama Allah dengan membaca Asmaul husna.
Biasanya setiap malam minggu, dilakukan Tadarus Al-quran namun, kali ini pimpinan dari MTQ Al-Karim yaitu bapak H. Rekso, mengharapkan pembacaan Dzikir Asmaul Husna, agar jama’ah dan keluarga besar MTQ Al-karim berdzikir kepada Allah setiap saat.
Semoga kegiatan ini selalu diberkahi oleh Allah Swt, dan jama’ah yang belum bergabung, diharapkan lain waktu bisa bergabung, baik ketika tadarus Al-Qur’an maupun pembacaan Dzikir Asmu’ul Husna. Wallhu ‘alam bisshowaab.
Kegiatan dzikir Asmaul Husna usai jam 21.00 WIB, seperti biasa dilanjutkan ada santapan jasmani, Nasi uduk dan bakwan goreng, maka penulis melanjutkan olah raga pingpong yang berlokasi di daerah condet dekat kayumanis, penulis sengaja melakukan ini agar secara Rohani sehat juga secara jasmani juga sehat. Baru sekita jam 23.00 WIB penulis kembali kerumah untuk istirahat.
Salam sukses untuk kita semua. Amiin Yra.