5 Amalan yang Pelakunya akan Mendapatkan Keuntungan Jika Konsisten

Jumat, 12  Januari 2024 adalah hari yang penuh keberkahan, di hari jum’at ini, al faqir diberikan amanah untuk mengisi  khutbah  jum’at di masjid Al-Jadid,  yang lokasinya di wilayah kelurahan baru, tepatnya JL. Gongseng Raya, RT. 04 RW. 09, Kelurahan Baru Pasar Rebo, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Indonesia, masjid ini termasuk termasuk masjid yang sudah lama berdiri dikelurahan baru, seiring dengan perkembangan dakwah maka Masjid Al-Jadid ini memiliki pengajian  ibu-bu. anak-anak, dan juga ada juga pengajian khusus tahfiz Al-quran, ada sekitara 10 orang.

semoga perkembangan dakwadi madjid Al-jadid ini akan semakin luas dan eksistensinya sangat dibutuhkan oleh  masyarakat muslim di sekitar masjid. Amiin Yra.

Ssebuah kenikmatan besar yang kupanjatkan untuk allah, karena  bi iznillah dengan perantara shohib ane yang bernama Ust. Sayuti, maka al faqir  alhamdulillah diberi kesempatan untuk mengisi  khutbah jum’at di tahun 2024 ini.

Agar isi khutbah mudah dipahami maka Al-Faqir mencoba mengurai isi khutbah jumat ini, semoga para pembaca yang ingin mengambil materi ini al faqir persilahkan, semoga  isi khutbah jumat ini dapat bermanfaat bagi al fakir umumnya bagi para pembaca semuanya.

yang isisnya: Ada 5 amalan jika kita konsisten untuk melakukannya maka pelakunya akan mendapatk keuntungan yang berlipat ganda,  Adapun ke 5 amalan tersebut adalah:

Yang pertama adalah apabila rezeki ingin berkah maka perbanyaklah mengerjakan sholat dhuha. Tubuh manusia itu ibarat mesin yang membutuhkan energi untuk memacu dan mendorong segala aktivitasnya, sehingga mesin bergerak dengan cepat dan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat.

Karena sholat dhuha adalah sebuah energi,  dan energi itu diperlukan untuk memperbaiki kinerja, menambah daya semangat, dan membuat segala perbuatan baik konsisten dilakukan. Sholat dhuha merupakan bagian dari energi yang bisa memperbaiki sistem kinerja dalam tubuh manusia, sekaligus merupakan bentuk permohonan kepada yang mempunyai tubuh manusia untuk melimpahkan rezeki yang halal dan berkah. Dalam hadits riwayat Abu Dzar. Rasulullah SAW bersabda:

عَنْ أَبِى ذَرٍّ عَنِ النَّبِىِّ -صلى الله عليه وسلم- أَنَّهُ قَالَ « يُصْبِحُ عَلَى كُلِّ سُلاَمَى مِنْ أَحَدِكُمْ صَدَقَةٌ فَكُلُّ تَسْبِيحَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَحْمِيدَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَهْلِيلَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَكْبِيرَةٍ صَدَقَةٌ وَأَمْرٌ بِالْمَعْرُوفِ صَدَقَةٌ وَنَهْىٌ عَنِ الْمُنْكَرِ صَدَقَةٌ وَيُجْزِئُ مِنْ ذَلِكَ رَكْعَتَانِ يَرْكَعُهُمَا مِنَ الضُّحَى » أخرجه مسلم

“Setiap pagi wajib bagi setiap anak Adam untuk bersedekah atas setiap persendian yang ada di tubuhnya. Setiap tasbih adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah sedekah, setiap takbir adalah sedekah, setiap ajakan kepada kebaikan adalah sedekah, melarang dari kemungkaran adalah sedekah. Semua itu tercukupi dengan dua rokaat (sholat) dhuha.” (HR Muslim)

Kedua, kata Rasulullah SAW, perbanyaklah mengerjakan sholat malam (qiyamullail). Makanya, jika ingin kuburan kita diterangkan kelak tak ada jalan lain untuk membawa penerangnya, yakni dengan bis sholatillail (mengerjakan sholat malam) secara tekun.

Sebagaimana kisah dari  Khalifah Abu Bakar as-Shiddiq, sahabat Rasulullah SAW yang telah dijamin masuk surga selalu menangis ketika melaksanakan sholat malam sehingga pernah suatu ketika Rasulullah SAW bertanya kepadanya.

“Mengapa engkau selalu menangis ketika sholat tahajud padahal jaminan Allah sudah kau dapatkan (masuk surga)?” Kata Abu Bakar, “Ya Rasul, seandainya saya dimasukkan ke dalam neraka ‘enak’ karena disiksanya bareng-bareng. Tapi, bila disiksa di dalam kubur, sungguh sangat menyeramkan karena cuma sendiri.”

Ketiga, jika ingin dimudahkan menyeberang sirotholmustaqim maka haruslah memperbanyak berpuasa (baik yang wajib maupun sunah) dan bersedekah. Dengan berpuasa maka kejujuran manusia benar-benar diuji karena dilakukan hanya Allah SWT yang mengetahui. Maka, orang yang berpuasa Ramadhan akan dimasukkan Allah SWT ke dalam surga secara rahasia. Yaitu babur Royyan.

Selain puasa, juga bersedekah bisa menjadi instrumen seseorang dimasukkan ke dalam surga. Kata Rasulullah SAW, setiap orang yang meninggal maka segala halnya akan terputus kecuali tiga perkara, salah satunya amal jariyah (bersedekah).

Keempat, jika ingin dimudahkan ketika menjawab pertanyaan dari malaikat Munkar dan Nakir perbanyaklah membaca Alquran (qira’atul qur’an). Rasulullah SAW pernah berdialog dengan para sahabat dan mengatakan, “Wahai sahabat, di dunia ini sesungguhnya Allah mempunyai keluarga.” Sahabat bertanya, “Siapa keluarga Allah itu ya Rasul?” Kata Rasulullah, “Dialah yang senang membaca Alquran.”

Kelima, memperbanyak dzikrullah (berzikir kepada Allah) untuk dimudahkan ketika di akhirat kelak. Seringlah mengucapkan, La ilaha illallah, tiada Tuhan selain Allah SWT. Bahkan, karena ada beberapa kuntungan ketika kita selalu berdzikir kepada allah:

 (1) mendapatkan perlindunNya ( 2) dicukupi kebutuhannya ( 3) mendapatkan ketenangan ( 4) Meyehatkan otak Selain beribadah, manfaat berzikir juga baik untuk kesehatan. Sebuah penelitian Universitas Washington, yang dimuat dalam majalah Scientific American edisi Desember 1993, menyebutkan bahwa, berzikir bisa mengaktifkan syaraf-syaraf otak. Apabila seorang itu berzikir dengan mengulangi kalimat-kalimat Allah, seperti Subhanallah, beberapa kawasan otak yang terlibat menjadi aktif.(5) Zikir sebagai Pembersih Hati.mAllah menciptakan manusia dari tanah, yang merupakan lambang dari kehinaan dan kekotoran. Al-Qur’an menyebutkan sebagai nutfah atau saripati tanah. Setelah proses penciptaan dari tanah tersebut, kemudian Allah menyatakan: “Lalu aku titipkan kedalamnya ruh ku.” – (QS. Al-Hijr : 29) Lantaran tercipta dari tanah maka sifat kemanusiaan (basyariyyah) manusia menjadi selalu kotor. Maka itu, manusia tentu ingin menafikan kekotorannya tersebut dengan mendekatkan diri kepada Allah melalui zikir. (6) Dijauhkan dari Jin Berzikir kepada Allah Swt. menjadikan seorang muslim dijauhkan dari godaan jin dan setan. Sebagaimana firman Allah dalam surat Al-Imran ayat 176 yang berbunyi:”Sesungguhnya mereka adalah setan yang menakut-nakuti (kamu) dengan teman-teman setianya, karena itu janganlah kamu takut kepada mereka, tetapi takutlah kepada-Ku, jika kamu orang-orang beriman.”

Semoga khutbah singkat ini bisa bermanfaat bagi kita semua. Amiin Yra.

About Miswan M.Pd

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *